Friday, March 14, 2008

Peresmian Jardiknas di Kab. Minahasa Tenggara

Seperti biasa sudah menjadi tugas kami sebagai pendamping untuk memenuhi tugas keliling Kabupaten/Kota. Dan kebetulan hari ini dan besok giliran Kabupaten Minahasa Tenggara yang menjadi tujuan kami. Kabupaten Minahasa Tenggara merupakan salah satu daerah pemekaran dari Kabupaten Minahasa Selatan. Suatu kehormatan bagi kami karena mendapat undangan untuk menghadiri peresmian Jardiknas di sana. Rencananya peresmiannya akan dilaksanakan Sabtu tanggal 15 Maret 2008 yang akan diresmikan langsung oleh Bapak Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara. Bapak Bupati melalui Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Minahasa Tenggara dalam hal ini Bapak Drs. M.J. Manoppo menginginkan diadakannya Video Conference (mendadak sih pemberitahuannya) dengan Depdiknas atau titik jardiknas lain. Alhamdulillah kemarin kami sudah mendapatkan kepastian untuk bisa mengadakan vicon tersebut dengan Depdiknas walaupun di sana tidak akan dihadiri oleh pejabat, sesuai dengan permintaan Bupati dan Kadisdik ingin mengadakan vicon dengan Pak Gatot, sehubungan dengan adanya kegiatan beliau yang saat ini masih berada di Malaysia serta mendadaknya pemberitahuan kepada kami, sehingga akan diwakili oleh Bapak Khalid Mustafa yang kebetulan bersedia untuk membantu terselenggaranya Vicon ini. Dan lebih bersyukur lagi permohonan kami kepada pihak Telkom Pusat melalui Pak Bondan Prakoso dan Pak Khalid Mustafa sudah mendapat respon dari pihak Telkom. Hal ini juga menjadi kesempatan kami untuk bisa mendekati Pemda dalam rangka menunjang pendidikan di sana, salah satunya pemanfaatan jardiknas dengan Dapodik, Pustakamaya dan Schoolnet serta program lain yang menjadi tugas pokok kami untuk dikembangkan di daerah. Kami mohon doa dari semuanya agar pelaksanaan ini bisa lancar sebagaimana yang diharapkan, semoga dengan adanya kegiatan ini pendidikan ke depan khususnya yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara bisa lebih maju dan lebih berkualitas dengan memanfaatkan teknologi informasi melalui Jardiknas.

No comments: